Jelang HUT ke-61, Golkar Rote Ndao Salurkan 3,75 Ton Beras di Tiga Lokasi Hingga Pulau Landu

- Tim

Minggu, 28 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ROOLNEWS.ID – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Rote Ndao menggelar rangkaian pasar murah di tiga lokasi sebagai bagian dari peringatan menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-61 partai tersebut. Puncak kegiatan ini berlangsung di Pulau Landu, Kecamatan Rote Barat Daya, pada Minggu, (28/9/2025) siang, menyasar langsung masyarakat di pulau berpenghuni paling selatan Indonesia.

Kegiatan di Pulau Landu, yang merupakan titik ketiga, menyediakan 250 paket sembako. Penyelenggaraan di lokasi ini disebut memiliki makna khusus sebagai wujud terima kasih atas dukungan suara yang signifikan dari warga setempat kepada Partai Golkar pada pemilihan umum sebelumnya.

“Hampir sebagian warga di pulau ini memberikan suaranya ke Partai Golkar pada pemilu yang lalu, sehingga ini sebagai bukti cinta kami,” ujar Ketua DPD Partai Golkar Rote Ndao, Yosia Adrianus Lau.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Lanjut Yosia, rangkaian pasar murah ini secara keseluruhan menyalurkan 750 paket sembako yang tersebar di tiga titik. Selain di Pulau Landu, kegiatan serupa telah sukses dilaksanakan pada Sabtu, (27/9/2025) kemarin, di Papela, Kecamatan Rote Timur, dan di Oelaba, Kecamatan Loaholu.

Jika diakumulasikan dari ketiga lokasi tersebut, total paket yang disalurkan mencapai 3.750 kilogram (3,75 ton) beras, 750 kilogram gula pasir, dan 750 liter minyak goreng. Setiap paket dapat ditebus oleh masyarakat dengan harga terjangkau, yakni Rp 50.000.

Yosia menyatakan bahwa seluruh rangkaian pasar murah ini merupakan tindak lanjut dari instruksi DPP Partai Golkar di bawah kepemimpinan Bahlil Lahadalia.

“Pelaksanaan kegiatan pasar murah bersubsidi ini bagian dari instruksi DPP Partai Golkar,” ujar Yosia.

Ia menegaskan bahwa kehadiran partai di tengah masyarakat adalah wujud kontribusi nyata terhadap kepentingan daerah.

Turut hadir  dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Partai Golkar Meksi Mooy dan Wakil Ketua Ricky Ndolu beserta Pengurus Partai Golkar di Kecamatan Rote Barat Daya. (*/rn)

 

Baca Berita Pasar Murah Partai Golkar lainnya: Sembako Murah Golkar di Papela Diserbu Warga

Berita Terkait

Implementasi Polri PRESISI, Propam dan SDM Polres Rote Ndao Gelar Sidak Integritas
Sekda Selly: Mutasi Berbasis Kompetensi dan Kebutuhan Organisasi
Semangat Hari Pahlawan ke-80, Momentum Bergerak Maju Menuju Transformasi Rote Ndao
Tekan Tindak Pidana, Polsek Lobalain Gencarkan Operasi Miras Tak Berizin
Bupati Cup V 2025 Ditutup, SMA N 1 Rote Timur (A) dan SMA N 1 Rote Barat Juarai Kategori Pelajar
Bupati Cup V Sukses Jaring Bibit Atlet, Pemkab Rote Ndao Siapkan Pembinaan Berjenjang
Diikuti 37 Tim, Bupati Cup V 2025 Buktikan Antusiasme Tinggi Masyarakat Rote Ndao
Wabup Apremoi Dethan Minta Bantuan PMT Dijalankan Tepat Sasaran

Berita Terkait

Kamis, 13 November 2025 - 13:56 WITA

Implementasi Polri PRESISI, Propam dan SDM Polres Rote Ndao Gelar Sidak Integritas

Rabu, 12 November 2025 - 00:48 WITA

Sekda Selly: Mutasi Berbasis Kompetensi dan Kebutuhan Organisasi

Senin, 10 November 2025 - 17:04 WITA

Semangat Hari Pahlawan ke-80, Momentum Bergerak Maju Menuju Transformasi Rote Ndao

Rabu, 5 November 2025 - 00:23 WITA

Tekan Tindak Pidana, Polsek Lobalain Gencarkan Operasi Miras Tak Berizin

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 01:19 WITA

Bupati Cup V 2025 Ditutup, SMA N 1 Rote Timur (A) dan SMA N 1 Rote Barat Juarai Kategori Pelajar

Berita Terbaru

Penandatanganan Berita Acara Serah Terima Jabatan di lingkungan Pemkab Rote Ndao, Selasa (11/11/2025). | Bidkom_DKISProtendao

BERITA ROTE NDAO

Sekda Selly: Mutasi Berbasis Kompetensi dan Kebutuhan Organisasi

Rabu, 12 Nov 2025 - 00:48 WITA

Personel Polsek Lobalain Mengamankan Minuman Alkohol Tanpa Ijin Edar, Selasa (04/11/2025) | FOTO/humaspolresrotendao

BERITA ROTE NDAO

Tekan Tindak Pidana, Polsek Lobalain Gencarkan Operasi Miras Tak Berizin

Rabu, 5 Nov 2025 - 00:23 WITA

Secret Link