ROOLNEWS • Hingga dengan hari Rabu (1/4/2020) pukul 18.00 WITA jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) meningkat menjadi 37 orang atau bertambah dua orang dari Selasa (31/3), yakni sebanyak 35 orang.
37 Orang Dalam Pemantauan (ODP) tersebut tersebar di tujuh wilayah kecamatan, yakni Lobalain sebanyak 12 orang, Pantai Baru 3 orang, Rote Barat 3 orang, Rote Barat Daya 13 orang, Rote Barat Laut 1 orang, Rote Tengah 1 orang dan Rote Timur 4 orang.
Dalam rilis Gugus Tugas Percepatan Pencegahan dan Penanganan Covid-19 Kabupaten Rote Ndao yang ditandatangani Kepala Bagian Umum, Humas, dan Protokol Setda Rote Ndao Handryans Bessie, yang diterima roolmedia.user.cloudsg01.com, Rabu (1/4/2020) kemarin, selain Orang Dalam Pemantauan yang meningkat, Orang Yang Diperiksa di Rumah (ODR) yang semula 349 orang juga bertambah menjadi 384 orang, terdiri dari Orang dari Area Risiko (OAR) 248 orang, yang melakukan Kontak dengan orang berisiko Rendah (KR) sebanyak 125 orang, dan yang melakukan Kontak dengan orang berisiko Tinggi (KT) sebanyak 11 orang.
“penambahan dua ODP tersebut, yakni satu di Kecamatan Lobalain dan satunya di Rote Barat Daya,” Katanya.
Menurutnya, adanya kenaikan ODP dan ODR tersebut karena kenaikan orang yang melakukan kontak dengan OAR dan kontak dengan ODP. (*/rn)