Besok Menteri Wihaji Jadwalkan Kunjungan ke Rote, Pantau Program Stunting

- Tim

Minggu, 22 Juni 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ROOLNEWS.ID – Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Kepala BKKBN Dr. Wihaji, S.Ag., M.Pd. dijadwalkan akan mengunjungi Kabupaten Rote Ndao pada Senin, 23 Juni 2025. Kunjungan kerja ini bertujuan untuk memonitor langsung implementasi program Kemendukbangga Tahun Anggaran 2025 di wilayah paling selatan Indonesia.

Informasi yang diterima media, menyebutkan bahwa agenda utama menteri adalah meninjau sejumlah titik bantuan yang menyasar Keluarga Risiko Stunting (KRS).

Dalam agendanya, Menteri Wihaji akan mengunjungi tiga lokasi berbeda. Pertama, peninjauan penerima Program Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting (Genting) berupa nutrisi dari Bank Mandiri dan sanitasi jamban sehat di Lingkungan 3, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain.

Selanjutnya, menteri akan memantau keluarga penerima bantuan sumur bor dan sanitasi komunal dari Bank Mandiri di Desa Persiapan Teuesa, Kecamatan Rote Barat. Kunjungan akan diakhiri di Desa Oenitas, Kecamatan Rote Barat, untuk meninjau program bedah rumah yang dilaksanakan oleh IPeKB Kabupaten Rote Ndao bagi keluarga berisiko stunting. (*/rn)

Berita Terkait

Respons Keluhan Warga, Dishub Rote Ndao Sidak Armada Bahari Express
Bupati Paulus Henuk Warning Kepala Sekolah Terkait Pengelolaan Dana BOS
Wabup Apremoi: MBG Langkah Strategis Siapkan Generasi Indonesia Emas 2045
Senin, Bupati Rote Ndao Akan Wawancarai Calon Direktur BUMD di Ruang Kerjanya
Ini Daftar Calon Direktur Perumda Air Minum dan PD Ita Esa yang Lulus ke Tahap Wawancara Akhir
Filosofi 5 Roti 2 Ikan, Pesan Bupati Paulus Henuk Awali Tahun Anggaran 2026
56 Penyuluh Pertanian Rote Ndao Pamit, Bupati Tekankan Peran Strategis Dukung Kemandirian Pangan
Jelang Tahun Baru 2026, Bupati Rote Ndao dan Forkopimda Perkuat Koordinasi Keamanan

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 16:21 WITA

Respons Keluhan Warga, Dishub Rote Ndao Sidak Armada Bahari Express

Jumat, 9 Januari 2026 - 21:29 WITA

Bupati Paulus Henuk Warning Kepala Sekolah Terkait Pengelolaan Dana BOS

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:59 WITA

Wabup Apremoi: MBG Langkah Strategis Siapkan Generasi Indonesia Emas 2045

Jumat, 9 Januari 2026 - 16:10 WITA

Senin, Bupati Rote Ndao Akan Wawancarai Calon Direktur BUMD di Ruang Kerjanya

Jumat, 9 Januari 2026 - 16:01 WITA

Ini Daftar Calon Direktur Perumda Air Minum dan PD Ita Esa yang Lulus ke Tahap Wawancara Akhir

Berita Terbaru

BERITA ROTE NDAO

Respons Keluhan Warga, Dishub Rote Ndao Sidak Armada Bahari Express

Sabtu, 10 Jan 2026 - 16:21 WITA

BERITA ROTE NDAO

Bupati Paulus Henuk Warning Kepala Sekolah Terkait Pengelolaan Dana BOS

Jumat, 9 Jan 2026 - 21:29 WITA

BERITA ROTE NDAO

Wabup Apremoi: MBG Langkah Strategis Siapkan Generasi Indonesia Emas 2045

Jumat, 9 Jan 2026 - 18:59 WITA

Secret Link