Naik Jadi 6 Orang, Ini Peta Persebaran ODP Covid-19 di Rote Ndao

- Tim

Selasa, 24 Maret 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ROOLNEWS.ID •Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rote Ndao melalui Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Rote Ndao sudah membuat situs peta resmi bernama rotendaokab.go.id/covid-19 untuk memfasilitasi warganya terkait penyebaran virus corona Covid-19.

Situs ini memberikan edukasi mengenai virus corona COVID-19. Mulai dari definisi, cara penularan hingga protokol kesehatan penangan COVID-19, terdapat pula nomor hotline untuk pencegahan dan penanganan pandemi virus corona COVID-19: 08122976352 atau 081339809771.

Selain itu, situs ini juga memuat peta persebaran Orang Dalam Pemantau (ODP) Covid-19 di wilayah Rote Ndao.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berdasarkan pantauan ROOLNews.ID, Selasa (24/3/2020), data dalam situs ini diupdate tanggal 24 Maret 2020 pukul 12.00 WITA. Disebutkan ada 6 Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Rote Ndao.

Berikut data peta persebaran ODP di Kabupaten Rote Ndao per 24 Maret 2020, berdasarkan desa/kelurahan diantaranya Baadale, Busalangga, Olafulihaa, Metina dan Lidamanu.

Peta Persebaran ODP Covid-19 Kabupaten Rote Ndao | Sumber: Situs Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Rote Ndao

Update Corona di Rote: Jumlah ODP Covid-19 Jadi Enam Orang

Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19 mengalami peningkatan menjadi 6 orang hingga Selasa, 24 Maret 2020. Pada hari sebelumnya ODP berjumlah 5 orang.

Hal itu diungkapkan oleh Bupati Rote Ndao Paulina Haning-Bullu kepada ROOL, saat pembagian masker kepada pedagang dan pengunjung Pasar Metina, Kelurahan Metina, Selasa (24/3) siang.

Bupati mengatakan sesuai laporan Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Rote Ndao, penambahan satu ODP Covid-19 tersebut dipastikan setelah tim medis melakukan pemantauan terhadap sasaran sejumlah warga yang terdata sebelumnya.

“saat ini sudah enam orang yang ODP,” ujar Paulina.

Bupati Paulina menegaskan, masyarakat yang sudah ditetapkan ODP sudah dikarantina.

“ada enam ODP dan mereka sudah dikarantina,” katanya.

Dengan bertambahnya jumlah ODP tersebut, Bupati menghimbau kepada masyarakat agar tidak perlu panik karena pemerintah terus berupaya serius untuk menangani Covid-19 di Rote Ndao.

Bupati Paulina meminta masyarakat tetap melakukan pola hidup bersih dan sehat, serta mengikuti anjuran pemerintah yang merupakan cara efektif mencegah dan meminimalisasi penularan virus tersebut.

Sebelumnnya, Direktur RSUD Ba’a, dr. Widyanto P Adhy, M.Biomed, Sp.PD mengatakan ODP ini akan amati secara periodik sampai sembuh atau sampai lewat dari 14 hari masa pengamatan. Kondisi ODP terkait Covid-19, Adhy menegaskan dalam kondisi umum relatif stabil.

“ada gejala radang tenggorokan, kondisi umumnya relatif stabil,” Katanya. (*/rn)

Berita Terkait

Kasipropam Polres Rote Ndao Tekankan Provos Harus Jadi Barometer dan Teladan Disiplin
Dekranasda Rote Ndao Pasok Bahan Baku Tenun dan Buka Akses Pasar via NTT Mart
Wabup Apremoi Kawal Langsung Perbaikan Berkas Desa Persiapan di Ditjen Pemdes
Kejar Target 20 Hektare, Polsek Rote Timur Sudah Tanami 5 Hektare Lahan Jagung
Dongkrak PAD, Dishub Rote Ndao Bidik Retribusi Kapal Pelesir di Rote Barat
Tingkatkan Kompetensi Layanan, Kader Posyandu Rote Ndao Dibekali Ilmu MTBS Terbaru
Kasus Persetubuhan Anak Kembali Terjadi di Rote Timur, Pelakunya Orang Dekat
Transformasi Rote Ndao 2025, Dari Transisi Politik hingga Magnet Investasi Nasional
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 26 November 2025 - 10:50 WITA

Kasipropam Polres Rote Ndao Tekankan Provos Harus Jadi Barometer dan Teladan Disiplin

Rabu, 26 November 2025 - 10:15 WITA

Dekranasda Rote Ndao Pasok Bahan Baku Tenun dan Buka Akses Pasar via NTT Mart

Selasa, 25 November 2025 - 18:45 WITA

Wabup Apremoi Kawal Langsung Perbaikan Berkas Desa Persiapan di Ditjen Pemdes

Selasa, 25 November 2025 - 16:36 WITA

Kejar Target 20 Hektare, Polsek Rote Timur Sudah Tanami 5 Hektare Lahan Jagung

Selasa, 25 November 2025 - 15:26 WITA

Dongkrak PAD, Dishub Rote Ndao Bidik Retribusi Kapal Pelesir di Rote Barat

Berita Terbaru

BERITA ROTE NDAO

Dongkrak PAD, Dishub Rote Ndao Bidik Retribusi Kapal Pelesir di Rote Barat

Selasa, 25 Nov 2025 - 15:26 WITA

Secret Link