Aksi Perdana Wabup Rote Ndao, ‘Jemput Bola’ DD dan Ketahanan Pangan di Kemendes PDTT

- Tim

Sabtu, 22 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ROOLNEWS.ID – Tak buang waktu, Wakil Bupati Rote Ndao, Apremoi Dudelusy Dethan, langsung bergerak cepat usai dilantik. Pada hari pertama kerjanya, Jumat (21/2), ia ‘jemput bola’ ke Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) di Jakarta, sembari menanti agenda lain di Magelang.

Kunjungan ke Kemendes PDTT ini memiliki agenda penting. Bersama Plt. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Rote Ndao, Pauwil J. J. Nggili, Wabup Apremoi menemui pejabat Direktorat Jenderal Percepatan Pembangunan Daerah Tertinggal (Dirjen PPDT).

“Puji Tuhan, hari ini saya mulai beraktivitas,” kata Wabup Apremoi mengawali penjelasannya saat dikonfirmasi media.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Karena masih di Jakarta, saya berkesempatan ke Kemendes,” lanjutnya.

Prioritas utama dalam pertemuan itu adalah soal Dana Desa (DD). Wabup Apremoi menyuarakan pentingnya DD bagi pembangunan desa, khususnya di tengah keterbatasan anggaran.

“Dengan adanya efisiensi anggaran saat ini, saya juga sampaikan agar Dana Desa tetap diperhatikan biar terus berdampak pada pembangunan di desa,” tegasnya.

Perhatian Wabup Apremoi juga tertuju pada kesejahteraan perangkat desa. Ia menyoroti implementasi Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 11 Tahun 2019, yang mengatur penyetaraan Penghasilan Tetap (Siltap) perangkat desa dengan golongan 2A.

“Termasuk gaji perangkat desa (Siltap) juga kami bicarakan. Karena sudah diterbitkan dalam Peraturan Pemerintah (PP) nomor 11 tahun 2019, tentang penyetaraan Siltap perangkat desa dengan pegawai golongan 2A,” urainya, berharap ada respons positif dari pemerintah pusat.

Langkah proaktif Wabup Apremoi membuahkan hasil. Tiga desa di Rote Ndao dipastikan akan menerima bantuan ketahanan pangan dari pemerintah pusat. Bantuan ini merupakan hasil kolaborasi Kemendes PDTT dan Kementerian Pertanian (Kementan).

“Dalam kaitan dengan ketahanan pangan desa, Kemendes dan Kementan siap bantu kita dalam bentuk pemberian bibit pertanian, perkebunan,” jelas Wabup Apremoi.

“Bahkan bibit peternakan pun kita (Rote Ndao) siap dibantu. Contohnya untuk peternakan ayam,” imbuhnya.

Desa Kuli, Sanggaoen, dan Oelunggu di Kecamatan Lobalain akan menjadi penerima manfaat dari program ini. Aksi perdana Wabup Apremoi ini menjadi sinyal kuat komitmennya membangun Rote Ndao. (*/rn)

Berita Terkait

Bupati Rote Ndao Resmikan Gedung Kebaktian Jemaat GMIT Elim Helebeik
Sambut Paskah 2025, Pemkab Rote Ndao Wajibkan Perangkat Daerah Pasang Dekorasi Salib, Ini Lokasinya
Polsek Lobalain Gerak Cepat, 6 Terduga Pengeroyok di Helebeik Ditangkap
Jambore PART Teritori Rote Ndao Siap Digelar Akhir Juni 2025 di Pantai Oeseli, Fokus Pengembangan Bakat
Lansia 82 Tahun Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan di Rote Selatan
H+4 Lebaran, Arus Balik di Pelabuhan Rote Ndao Mulai Ramai
Dari Baa Hingga Ndao, Operasi Ketupat Pastikan Keamanan Pelayaran di Rote Ndao
Besok, IndoBarca Rote Ndao Gelar HUT ke-7 di Taman Kota

Berita Terkait

Kamis, 10 April 2025 - 20:19 WITA

Bupati Rote Ndao Resmikan Gedung Kebaktian Jemaat GMIT Elim Helebeik

Rabu, 9 April 2025 - 18:30 WITA

Sambut Paskah 2025, Pemkab Rote Ndao Wajibkan Perangkat Daerah Pasang Dekorasi Salib, Ini Lokasinya

Selasa, 8 April 2025 - 17:15 WITA

Polsek Lobalain Gerak Cepat, 6 Terduga Pengeroyok di Helebeik Ditangkap

Senin, 7 April 2025 - 15:03 WITA

Jambore PART Teritori Rote Ndao Siap Digelar Akhir Juni 2025 di Pantai Oeseli, Fokus Pengembangan Bakat

Minggu, 6 April 2025 - 15:59 WITA

Lansia 82 Tahun Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan di Rote Selatan

Berita Terbaru

Enam Pelaku Pengeroyokan yang terjadi di desa Helebeik berhasil diamankan oleh Polsek Lobalain (Selasa 08/04/2025) | Foto: Dok. Polres Rote Ndao

BERITA ROTE NDAO

Polsek Lobalain Gerak Cepat, 6 Terduga Pengeroyok di Helebeik Ditangkap

Selasa, 8 Apr 2025 - 17:15 WITA

Personel Satuan Lalu Lintas Polres Rote Ndao Melakukan Olah TKP Laka Lantas Yang Terjadi Diwilayah Hukum Polsek Rote Selatan (Sabtu 05/04/2025) | Foto: Dok. Polres Rote Ndao

BERITA ROTE NDAO

Lansia 82 Tahun Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan di Rote Selatan

Minggu, 6 Apr 2025 - 15:59 WITA