WBP Diingatkan Selalu Jaga Kesehatan, Kebersihan, dan Keamanan

- Tim

Sabtu, 22 Januari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Ba'a Daniel Saekoko memberikan arahan kepada para WBP di lapangan olahraga Lapas tersebut, Sabtu (22/01/22). Foto: Dok.ROOLNews

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Ba'a Daniel Saekoko memberikan arahan kepada para WBP di lapangan olahraga Lapas tersebut, Sabtu (22/01/22). Foto: Dok.ROOLNews

ROOLNews—Kondisi kesehatan, kebersihan, dan keamanan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) menjadi perhatian serius jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Ba’a, Kabupaten Rote Ndao, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Ba’a Daniel Saekoko dalam pengarahan kepada para WBP di lapangan olahraga Lapas tersebut, Sabtu (22/01/22), mengajak seluruh WBP untuk selalu menjaga kesehatan, kebersihan, dan keamanan. 

“Saya minta WBP menjaga kesehatan, kebersihan, dan keamanan, serta aktif mengikuti seluruh Program Pembinaan Lapas selama menjalani pidana, agar tidak terkena virus atau penyakit,” imbuh Saekoko yang saat itu didampingi para Pejabat Struktural dan Komandan Jaga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurutnya, kejadian puluhan WBP terkena Covid-19 beberapa waktu lalu harus menjadi pelajaran berharga terutama dalam menghadapi varian baru Omicron yang tengah melanda Indonesia.

“Karena pertolongan Tuhan, sehingga kita semua telah melewati masa sulit akibat Covid-19 dengan baik. Ini merupakan pelajaran berharga bagi kita untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan terus menjaga kesehatan, kebersihan, dan keamanan,” ucap Daniel Saekoko. 

Ia pun memberikan peringatan keras kepada seluruh WBP untuk mematuhi tata tertib yang berlaku di Lapas Kelas III Ba’a karena siapa saja yang tidak patuh akan ditindak sesuai aturan yang berlaku. 

“Saya harapkan segala bentuk pembinaan yang telah dilakasanakan dan diterima oleh seluruh WBP dapat menjadi bekal saat kembali ke masyarakat nantinya,” tutup Saekoko (team).

Berita Terkait

Perkuat Program Desa Bersinar, BNNK Rote Ndao Bekali 50 Pemangku Kepentingan
Sambut Harganas ke-32, Menteri Wihaji Akan Resmikan Puncak Pelayanan KB Serentak dari Rote Ndao
Pendaftaran SMPN 1 Pantai Baru Dibuka 23 Juni, Ini Jadwal Lengkap dan Jalur Seleksinya
Bawa Misi Pendidikan Karakter, Yaella Audriana Fanggi Siap Harumkan NTT di Panggung Nasional
Tekan Angka Stunting, Pemkab Gelar Raker TPPS Bahas Strategi Konvergensi dan Manajemen Data
Bukan Razia, Ini Misi Penting Sat Lantas Polres Rote Ndao Saat Datangi SMP Satap Batulai
Lewat STQ, Kemenag Rote Ndao Ajak Umat Muslim Perkuat Toleransi Kebangsaan
Bukan Sekadar Buku, Senyum Anak-anak Mokdale Merekah Dapat Hadiah dari Wabup Rote dan Wawali Kupang

Berita Terkait

Minggu, 22 Juni 2025 - 15:41 WITA

Perkuat Program Desa Bersinar, BNNK Rote Ndao Bekali 50 Pemangku Kepentingan

Minggu, 22 Juni 2025 - 14:13 WITA

Sambut Harganas ke-32, Menteri Wihaji Akan Resmikan Puncak Pelayanan KB Serentak dari Rote Ndao

Jumat, 20 Juni 2025 - 18:17 WITA

Pendaftaran SMPN 1 Pantai Baru Dibuka 23 Juni, Ini Jadwal Lengkap dan Jalur Seleksinya

Minggu, 15 Juni 2025 - 01:33 WITA

Bawa Misi Pendidikan Karakter, Yaella Audriana Fanggi Siap Harumkan NTT di Panggung Nasional

Kamis, 12 Juni 2025 - 20:58 WITA

Tekan Angka Stunting, Pemkab Gelar Raker TPPS Bahas Strategi Konvergensi dan Manajemen Data

Berita Terbaru

BERITA ROTE NDAO

Perkuat Program Desa Bersinar, BNNK Rote Ndao Bekali 50 Pemangku Kepentingan

Minggu, 22 Jun 2025 - 15:41 WITA