Netizen di Rote Ramai Keluhkan Kelangkaan BBM Premium

- Tim

Kamis, 24 Mei 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ROOLNEWS • Lini masa Facebook diramaikan oleh sebagian keluhan netizen terhadap kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di wilayah Rote Ndao. Netizen mengeluhkan Bahan bakar minyak (BBM) jenis Premium mengalami kelangkaan, yang kini semakin sulit diperoleh dan beberapa pedagang BBM eceran menaikkan harga BBM.

Berikut beberapa keluhan yang disampaikan netizen di media daring Facebook.

Netizen mengeluhkan kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis premium telah mereka alami sejak beberapa hari terakhir ini.

Sebelumnya diberitakan ROOL, dampak kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis premium, membuat masyarakat menjadi semakin panik. Bahkan, di sejumlah pedagang BBM eceran, menaikan harga jual dari Rp 10 ribu per botol bensin eceran ukuran 1.000 mililiter menjadi Rp 20 ribu per botol bensin.

Seorang warga Ba’a, Ardi mengatakan, dirinya awalnya hendak membeli BBM di SPBU Metina, akan tetapi BBM jenis premium dalam kondisi kosong. Dia pun kemudian mencari BBM eceran di sekitar Ba’a, Kecamatan Lobalain.

“beta cari di pedagang eceran. Habis isi, beta bayar Rp 20 ribu padahal biasanya cuma Rp 10 ribu per botol,” kata Ardi, Selasa (22/5/2018).

Sama seperti Ardi, salah seorang warga lainnya, Adel mengatakan dirinya membeli BBM setengah botol seharga Rp 20 ribu. “Kak, kelangkan BBM, setengah botol bisa Rp 20 ribu ni,” katanya, Rabu (23/5).

Adel berharap ada langkah dari pemerintah untuk mengatasi kelangkaan BBM yang terjadi.

Sementara itu, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Rote Ndao Melyanus Mandala mengatakan jika harga BBM masih tidak sesuai maka bisa saja pemerintah mencabut ijinnya.

“kalau ketemu ada pedagang yang menjual BBM dengan harga yang tidak sesuai maka akan dicabut surat ijin nya,” tegas Mandala, saat ditemui di aula Hotel Videsy, pada kegiatan pembinaan dan penataan Pedagang Kaki Lima (PKL), Rabu (23/5/2018).

Lanjut Mandala, pihaknya akan melakukan rapat terpadu baik mengenai BBM dan sembako yang akan di adakan tanggal 28 Mei nanti dan memastikan Sembako dan BBM cukup.

Pantauan ROOL, kenaikan harga BBM eceran tidak hanya terjadi di Lobalain. Di beberapa pedagang eceran di Kecamatan lain juga melakukan hal yang sama. Hampir seluruh pengecer menaikan harga BBM eceran. (R01/03/dy/*facebook.com)

Berita Terkait

Dekatkan Layanan ke Masyarakat, Bupati Instruksikan Nakes Aktif di Pustu dan Posyandu
Temukan Obat Kedaluwarsa, Bupati Rote Ndao Instruksikan Perbaikan Manajemen Puskesmas
Audit APBDes Rote Ndao, Temuan Hingga Rp 200 Juta dan Tunggakan Pajak Desa
Marathon Agenda Kerja, Bupati Rote Ndao Turun Lapangan Pantau Layanan dan Proyek
Sikapi Keluhan Warga, Bupati Rote Ndao Sidak Puskesmas Feapopi dan Korbafo
Paradigma Baru PMI, NTT Siapkan Layanan Dukcapil di Luar Negeri dan Dana Abadi
Wabup Rote Ndao Apremoi Dethan Hadiri Rakor Penanganan PMI di Kupang
Soroti “Rapor Merah” Pendidikan dan Kesehatan, Bupati Rote Ndao Instruksikan Pembenahan Segera
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 20:47 WITA

Dekatkan Layanan ke Masyarakat, Bupati Instruksikan Nakes Aktif di Pustu dan Posyandu

Rabu, 21 Januari 2026 - 20:46 WITA

Temukan Obat Kedaluwarsa, Bupati Rote Ndao Instruksikan Perbaikan Manajemen Puskesmas

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:26 WITA

Audit APBDes Rote Ndao, Temuan Hingga Rp 200 Juta dan Tunggakan Pajak Desa

Selasa, 20 Januari 2026 - 22:56 WITA

Marathon Agenda Kerja, Bupati Rote Ndao Turun Lapangan Pantau Layanan dan Proyek

Selasa, 20 Januari 2026 - 22:54 WITA

Sikapi Keluhan Warga, Bupati Rote Ndao Sidak Puskesmas Feapopi dan Korbafo

Berita Terbaru

BERITA ROTE NDAO

Sikapi Keluhan Warga, Bupati Rote Ndao Sidak Puskesmas Feapopi dan Korbafo

Selasa, 20 Jan 2026 - 22:54 WITA

Secret Link