Kelas Bahasa SMA Negeri 1 Lobalain Buka Pustaka Prosa

ROOLNEWS – Kelas Bahasa SMA Negeri 1 Lobalain, Kabupaten Rote Ndao membuka Perpustakaan Program Bahasa (Pustaka Prosa).

Peresmian Pustaka Prosa dilakukan oleh Kepala SMAN 1 Lobalain, Jermias Manafe,S.Pd., Senin (9/9/2019) di ruang Kelas 12 Bahasa.

Hadir pada peresmian ini,inisiator dan kontributor Pustaka Prosa, Ernest Sula., Guru-guru Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, siswa-siswi kelas 10, 11 dan 12 Bahasa serta perwakilan siswa kelas lain.

Ketua Panitia Pembentukan dan Peresmian Pustaka Prosa, Adriana Radja,S.Pd. dalam laporannya menjelaskan bahwa ide pembuatan Pustaka Prosa berasal dari Ernest Sula,salah satu alumni Program Bahasa SMAN 1 Lobalain tahun 1988.

“Pembentukan Pustaka Prosa ini atas gagasan dan dukungan dari Pak Ernest Sula. Beliau juga menyumbang dan meminjamkan buku-buku untuk Pustaka Prosa” urai Adriana Radja.

Kepala SMAN 1 Lobalain, Jermias Manafe,S.Pd. dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kontribusi pemikiran dan dukungan nyata dari alumni, Ernest Sula atas pembentukan Pustaka Prosa.

Manafe berharap agar siswa-siswi Kelas Bahasa dan kelas lainnya dapat memanfaatkan Pustaka Prosa sebagai tempat untuk membaca dan menemukan berbagai informasi dan ilmu pengetahuan demi menambah wawasan.

“Kita berterima kasih kepada Pak Ernest yang memikirkan pendidikan di SMAN 1 Lobalain dan berkontribusi melalui Pustaka Prosa ini” ungkap Jermias Manafe.

Koleksi utama Pustaka Prosa adalah literatur-literatur Bahasa,Sastra,Psikologi dan Motivasi.

Peresmian Pustaka Prosa ditandai dengan pengguntingan pita, penandatanganan naskah peresmian dan peletakan buku pertama di etalase Pustaka Prosa. (*/rool)