ROOLNEWS.ID – Dalam upaya meningkatkan pengetahuan Alkitab di kalangan generasi muda, UPP & BP Pemuda GMIT Efata Lekioen sukses menyelenggarakan Lomba Cerdas Cermat Alkitab (CCA).
Kegiatan ini diikuti beberapa perwakilan rayon dan berlangsung selama dua hari, terdiri dari babak penyisihan grup pada hari pertama dan babak final pada hari kedua.
Lomba ini diikuti oleh 11 tim yang merupakan perwakilan dari 6 rayon, dari total 15 rayon yang ada di lingkup Jemaat GMIT Efata Lekioen, dalam kompetisi tersebut Rayon Diadema A berhasil keluar sebagai Juara I.
Ketua Panitia Pelaksana, Paulus Ndun, menyatakan bahwa kegiatan ini mendapat respons positif serta dukungan dan apresiasi yang luar biasa dari peserta maupun jemaat.
“Kegiatan seperti ini penting sebagai sarana dan media untuk mengembangkan pengetahuan pemuda tentang Alkitab, meningkatkan minat membaca Alkitab, serta menumbuhkan semangat kerja sama dan sportivitas,” ujar Paulus Ndun saat dihubungi di Ba’a, Selasa (22/4/2025).
Adapun tema yang diangkat tahun ini adalah “Damai Sejahtera Kristus di Tengah Keluarga”, yang dipilih berdasarkan tema Paskah yang telah ditetapkan oleh Sinode GMIT.
Lanjutnya, Penilaian pemenang didasarkan pada akumulasi poin tertinggi yang dikumpulkan tim peserta melalui serangkaian babak, meliputi Babak Wajib, Babak Tebak Gambar, Babak Tebak Kata, Babak 1 Menit 10 Soal, Babak Tebak Lagu, dan Babak Rebutan.
Dewan juri yang bertugas menilai kompetensi para peserta terdiri dari empat orang, yaitu Kristian Isach, S. Pd., Rudy B. Ndolu, S.Sos., Irene C. Zacharias, S.Psi, dan Deka A. Mandala.
Setelah melalui persaingan yang ketat, Rayon Diadema A berhasil meraih Juara I. Posisi Juara II diraih oleh Rayon Diadema B, dan Juara III oleh Rayon Oikumene A. Sementara itu, Rayon Ebenhaezer menempati posisi Juara IV, diikuti Rayon Diadema C sebagai Juara V, dan Rayon Oikumene B sebagai Juara VI.
Sebagai bentuk apresiasi, Juara I mendapatkan piala bergilir, piala tetap, piagam penghargaan, dan uang pembinaan. Juara II hingga IV masing-masing memperoleh piala tetap, piagam penghargaan, dan uang pembinaan.
Paulus Ndun menambahkan, persiapan untuk lomba ini telah dimulai sejak bulan Maret 2025. Pihaknya berharap kegiatan CCA ini dapat menjadi agenda rutin tahunan UPP & BP Pemuda GMIT Efata Lekioen.
“Harapan kami ke depannya, makin banyak kegiatan positif seperti ini yang dilakukan. Kami juga berharap para remaja dan pemuda dapat terus berpartisipasi serta mengembangkan diri dan pengetahuan tentang Alkitab melalui kegiatan serupa,” tutupnya. (*/rn)