Rote Ndao Gelar Musrenbangcam Serentak, Paulus Henuk Tekankan Peningkatan PAD

- Tim

Sabtu, 8 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pembukaan Musrenbangcam 2025 yang digelar secara Virtual | Foto: Bidkom_DKISP Rote Ndao

Pembukaan Musrenbangcam 2025 yang digelar secara Virtual | Foto: Bidkom_DKISP Rote Ndao

ROOLNEWS.ID – Pemerintah Kabupaten Rote Ndao menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan (Musrenbangcam) secara serentak di 11 kecamatan pada Jumat (7/3/2025). Acara yang dilaksanakan secara virtual ini dibuka resmi oleh Bupati Rote Ndao, Paulus Henuk, SH, yang menekankan pentingnya peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebagai solusi keterbatasan anggaran.

Musrenbangcam virtual ini dihadiri oleh Wakil Bupati Rote Ndao, Apremoi D. Dethan, Dandim 1627/Rote Ndao Letkol Inf Albert Inkiriwang, SIP, Wakapolres Rote Ndao Kompol Jonny S. Nahak, S.E.,S.I.K, Dan Pos AU Bandar Udara D. C. Saudale Letda (Lek) Handri Hidayana, Danlanal Pulau Rote yang diwakili Pasi Intel Lettu (S) Menisuriyaman Gea, Sekretaris Daerah Kabupaten Rote Ndao Drs. Jonas M Selly, MM, serta para Asisten dan Kepala Perangkat Daerah.

Para Camat dari seluruh kecamatan melaporkan pelaksanaan Musrenbang di wilayah masing-masing. Acara diakhiri dengan penandatanganan Berita Acara Kesepakatan Hasil Musrenbangcam Tahun 2025 di setiap kecamatan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutannya, Bupati Paulus Henuk menyampaikan bahwa Musrenbangcam harus diselenggarakan dengan serius dan aktif agar harapan masyarakat dapat terwujud. Ia mengakui bahwa keterbatasan anggaran menjadi tantangan, sehingga pemerintah daerah berfokus pada peningkatan PAD.

“Kita sedang menyusun gugus tugas dengan fokus pada penurunan kemiskinan, peningkatan PAD, dan pemantauan inflasi,” ungkap Bupati Henuk.

Lebih lanjut, Bupati mengapresiasi kemitraan antara Pemerintah Kabupaten Rote Ndao, DPRD, dan Forkopimda. Ia menyoroti masukan konstruktif yang diberikan dalam rangka pemanfaatan aset-aset daerah untuk meningkatkan PAD.

Musrenbangcam ini menjadi langkah strategis Pemerintah Kabupaten Rote Ndao dalam menyusun perencanaan pembangunan yang partisipatif dan berkelanjutan, dengan fokus pada optimalisasi sumber daya yang ada untuk kesejahteraan masyarakat. (*/rn)

Berita Terkait

Wakil Bupati Rote Ndao Serahkan Langsung Bantuan untuk Korban Kebakaran
Kapolres Rote Ndao Ajak Jemaah Al Ikhwan Baa Tingkatkan Syukur dan Toleransi di Bulan Ramadhan
Bupati Rote Ndao Ultimatum Desa, LPJ Dana Desa atau Investigasi!
BKN Percepat Penetapan NIP CASN 2024, Target Selesai Sebelum Penetapan SK Pengangkatan
Malam Minggu “Kasih”, Wabup Rote Ndao Dengarkan Curhat Difabel di Taman Kota
Bupati Rote Ndao Apresiasi Kontribusi NGO, Siapkan Sekretariat Bersama untuk Kolaborasi
Komisi II DPRD Duga Ada Mark Up Anggaran Listrik RSUD, Proyek Screen House Pertanian Juga Disorot
Dana Desa Rote Ndao Disorot, Bupati Minta Buka-bukaan atau Diaudit!

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:54 WITA

Wakil Bupati Rote Ndao Serahkan Langsung Bantuan untuk Korban Kebakaran

Selasa, 11 Maret 2025 - 01:17 WITA

Kapolres Rote Ndao Ajak Jemaah Al Ikhwan Baa Tingkatkan Syukur dan Toleransi di Bulan Ramadhan

Senin, 10 Maret 2025 - 14:11 WITA

Bupati Rote Ndao Ultimatum Desa, LPJ Dana Desa atau Investigasi!

Senin, 10 Maret 2025 - 01:05 WITA

BKN Percepat Penetapan NIP CASN 2024, Target Selesai Sebelum Penetapan SK Pengangkatan

Minggu, 9 Maret 2025 - 16:18 WITA

Malam Minggu “Kasih”, Wabup Rote Ndao Dengarkan Curhat Difabel di Taman Kota

Berita Terbaru