Bupati Rote Ndao PHB Sambut Kedatangan Menteri Desa PDTT

- Tim

Sabtu, 14 Januari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ROOL • Bupati Rote Ndao Paulina Haning-Bullu (PHB) menyambut kedatangan Menteri Desa PDTT Abdul Halim Iskandar (Gus Halim) bersama rombongan di pelabuhan Ba’a Kabupaten Rote Ndao, Provinsi Nusa Tenggara Timur Sabtu (14/1) Siang.

Gus Halim bersama rombongan menggunakan kapal cepat Express Bahari dari Kupang.

Saat turun dari kapal cepat, Gus Halim langsung disambut dengan tarian Foti yang dimaknai untuk menyambut tamu-tamu terhormat. Usai disambut dengan tari tarian, Menteri Desa PDTT kemudian disambut oleh Bupati PHB dan dikenakan topi adat Ti’i Langga serta sarung tenun motif Rote Ndao.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Selamat datang di Rote Ndao bapak dan rombongan,” kata Bupati PHB saat menyambut Menteri Desa PDTT.

Untuk diketahui, Menteri Desa PDTT bersama rombongan tiba di Pulau Rote untuk menghadiri peringatan Sembilan Tahun Undang-Undang Desa yang terpusat digelar di kabupaten ter-selatan Indonesia Rote Ndao.

Kehadiran Mendes di Rote Ndao sendiri berdasarkan jadwal resmi yang didapat dari Humas Kemendes PDTT akan melakukan sejumlah kegiatan diantaranya, Menteri Desa PDTT sesuai jadwal akan berkunjung ke titik Nol wilayah terselatan Indonesia; Menteri Desa  juga akan berdialog dengan sejumlah kepala desa serta meninjau pameran UMKM di kota Ba’a.

Selanjutnya, pada malam hari ini,  Menteri Desa PDTT akan menghadiri Pesta Rakyat yang merupakan acara puncak dari Perayaan Hari UU desa. Pesta Rakyat akan diramaikan dengan konser yang diisi oleh Marion Jola, Inez Dona dan Dian Sorowea. (*tim)

Berita Terkait

HMI Ajak Masyarakat Kawal Kasus Erasmus Mandato, Minta Hormati Proses Hukum
Tak Hanya Cuaca Ekstrem, Rote Ndao Rancang Rencana Kontinjensi Hadapi Kekeringan
Kolaborasi Lintas Sektor Jadi Kunci Kesiapsiagaan Bencana Rote Ndao
Belajar dari Dampak Seroja Rote Ndao Gembleng Aparatur Lewat Simulasi Bencana
18 Oktober, Jalan Sehat Golkar Rote Ndao Bertabur Hadiah Menarik ‘Ada Sepeda Listrik’
Mgr. Hironimus Pakaenoni Mulai Safari Pastoral di Rote Ndao, Ini Jadwal Lengkapnya
Kunjungan Uskup Agung Kupang, Pemda Rote Ndao, Momen Pererat Relasi Strategis
Tarian Te’o Renda Sambut Uskup Agung Kupang di Tanah Rote

Berita Terkait

Kamis, 16 Oktober 2025 - 11:28 WITA

HMI Ajak Masyarakat Kawal Kasus Erasmus Mandato, Minta Hormati Proses Hukum

Rabu, 15 Oktober 2025 - 17:57 WITA

Tak Hanya Cuaca Ekstrem, Rote Ndao Rancang Rencana Kontinjensi Hadapi Kekeringan

Rabu, 15 Oktober 2025 - 17:55 WITA

Kolaborasi Lintas Sektor Jadi Kunci Kesiapsiagaan Bencana Rote Ndao

Rabu, 15 Oktober 2025 - 17:54 WITA

Belajar dari Dampak Seroja Rote Ndao Gembleng Aparatur Lewat Simulasi Bencana

Rabu, 15 Oktober 2025 - 10:01 WITA

18 Oktober, Jalan Sehat Golkar Rote Ndao Bertabur Hadiah Menarik ‘Ada Sepeda Listrik’

Berita Terbaru

BERITA ROTE NDAO

HMI Ajak Masyarakat Kawal Kasus Erasmus Mandato, Minta Hormati Proses Hukum

Kamis, 16 Okt 2025 - 11:28 WITA

BERITA ROTE NDAO

Kolaborasi Lintas Sektor Jadi Kunci Kesiapsiagaan Bencana Rote Ndao

Rabu, 15 Okt 2025 - 17:55 WITA

Secret Link