ROOLNEWS.ID – Bupati Rote Ndao, Paulus Henuk, dan Wakil Bupati, Apremoi Dudelusy Dethan, menemukan sejumlah fasilitas di Puskesmas Ba’a dalam kondisi rusak saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) pada Selasa (4/3/2025). Kerusakan fasilitas ini dikhawatirkan dapat mengganggu pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
Sidak yang dilakukan Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao, didampingi Sekda Jonas Selly, Kabag Umum Handryans Bessie, Kadis Kesehatan Febby Riwu, dan Kadis Dukcapil Petson Hangge, bertujuan untuk mengevaluasi langsung kondisi fasilitas dan pelayanan di Puskesmas Ba’a.
Dalam sidak tersebut, Bupati Paulus Henuk menyoroti kerusakan pada plafon yang bocor serta pendingin ruangan (AC) yang tidak berfungsi di beberapa ruang pelayanan.
“Kenyamanan pasien dan tenaga medis adalah prioritas. Fasilitas yang memadai itu penting untuk pelayanan kesehatan yang baik,” tegasnya.
Bupati Paulus Henuk langsung memberikan instruksi kepada Kadis Kesehatan, Febby Riwu, untuk segera mengambil tindakan perbaikan.
“Saya minta hari Jumat sudah ada progres. Puskesmas Ba’a ini akan kita jadikan pilot project perbaikan fasilitas kesehatan,” ujar Bupati.
Selain memeriksa kondisi fisik bangunan, Bupati dan Wakil Bupati juga menyempatkan diri berdialog dengan tenaga medis dan pasien yang ada di Puskesmas. Hal ini dilakukan untuk mendapatkan informasi langsung mengenai kendala dan kebutuhan dalam pelayanan kesehatan sehari-hari.
Wakil Bupati Apremoi Dudelusy Dethan menambahkan bahwa sidak ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk memastikan pelayanan kesehatan di Rote Ndao berjalan optimal.
“Puskesmas harus menjadi tempat yang nyaman dan bisa diandalkan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan,” katanya.
Temuan fasilitas rusak dalam sidak ini menjadi perhatian serius bagi Pemerintah Kabupaten Rote Ndao. Langkah-langkah perbaikan diharapkan dapat segera dilakukan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di Puskesmas Ba’a. (*/rn)